Tuesday, October 04, 2005

Tulalit

Sering sekali aku memberi respon akan satu hal dengan sangat lambat, dan aku membela diri dengan mau mempertimbangkan banyak hal...padahal mungkin gak perlu.

sering sekali aku sangat-sangat reaktif, dan aku membela diri dengan mengatakan bahwa kita harus bertindak cepat, kita harus mengikuti semua perubahan. Sekarang aku berpikir lebih baik aku menunggu lama dari pada sangat buru-buru dan salah.

Sering sekali aku salah dalam memahami kalimat komunikasi biasa dan mengartikannya sebagai bahasa puitis. hmmm aku menyebutnya bahwa kita harus selalu belajar keindahan dari hal-hal yang biasa.

Sering kali aku memahami kalimat puitis hanya seperti kalimat komunikasi biasa, dan aku membela dengan semua harus dapat dicerna dengan akal.

Aku sering sekali tulalit dan tidak memberikan respon yang tepat sesuai dengan yang seharusnya dan pada saat yang tepat.

Aku tulalit dan sering aku sebut tersesat dalam pemahaman (bentar lagi aku MA, Master Alasan, hahahaha).

- Tulalit -

No comments: